Jumat, 23 Januari 2015

Sikap Ilmiah yang Dibutuhkan Mahasiswa

     Sikap ilmiah sangat dibutuhkan mahasiswa entah itu tingkat awal ataupun tingkat akhir. Sikap ilmiah ini dibutuhkan mahasiswa untuk mempertanggungjawabkan karya-karyanya kepada masyarakat ataupun diri sendiri. Untuk itu setiap mahasiswa harus paham apa yang dikerjakannya dan merealisasikan sikap-sikap ilmiahnya sehingga menjadi berkualitas.

sumber : google.com
    Sikap-sikap ilmiah antara lain seperti Kritis, yaitu mencari informasi sebanyak-banyaknya jika belum mengetahui sesuatu, atau bisa dibilang sikap ingin tahu segala sesuatu sebelum menyimpulkan pendapatnya. Sikap selanjutnya adalah terbuka, mahasiswa diharapkan mau mendengarkan saran dan argumentasi orang lain untuk mengkoreksi diri dan karyanya agar menjadi lebih baik.

    Sikap selanjutnya adalah sikap Objektif. Di saat kita mengungkapkan pendapat tentang sebuah karya atau apapun, kita harus menilai karya itu sesuai dengan isinya, jika memang merasa itu baik maka kita harus membenarkan bahwa itu baik dan begitu sebaliknya.

    Sikap ilmiah lainnya adalah menghargai karya orang lain. Kita suatu saat akan mengerjakan karya ilmiah, maka kita pasti akan memiliki banyak referensi dari karya-karya orang lain, oleh sebab itu kita harus memberikan kutipan bahwa itu adalah karya orang lain yang kita jadikan sebagai referensi karya ilmiah yang kita buat. Setelah itu mempertahankan kebenaran sebuah karya yang diciptakan juga harus dimiliki dengan menunjukan fakta atas penelitian yang kita buat. Mahasiswa juga harus bersifat futuristic yaitu berpandangan jauh, mampu membuat hipotesis dan membuktikannya dan bahkan mampu menyusun suatu teori baru.

    Begitulah Kiranya sikap ilmiah yang harus dimiliki mahasiswa 





Sumber: http://lifestyle.kompasiana.com/catatan/2014/08/16/7-macam-sikap-ilmiah--680561.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.